SELAMAT DATANG DI WEBSITE KORAMIL 417-04/SITINJAU LAUT DIM 0417/KERINCI

Senin, 16 Maret 2020

BABINSA ATASI MASALAH WARGA DENGAN TEMU CEPAT, LAPOR CEPAT.


Angkasa Pura – Babinsa Serka Hermansyah yang bertugas disatuan Koramil 417-04/ Sitinjau Laut, selalu mempedomani 5 kemampuan teritorial dalam melaksanakan tugas, salah satunya kemampuan temu cepat dan lapor cepat, di aplikasikan langsung datangi warga, kemudian mendengarkan keluhan warga, sehingga mendapatkan informasi dari warga binaannya di Desa Tanjung Bunga Kec. Tanah Kampung Kota Sungai Penuh, Senin (16/03/2020).

Saat silaturahmi dengan warga Binaannya, Serka Hermansyah, menjelaskan tentang bahaya miras bagi kesehatan, kepada warga yang menjadi wilayah binaannya "untuk selalu menjauhi dan tidak mengkonsumsi minuman keras (miras) yang mana dengan mengkonsumsi miras banyak menimbulkan permasalahan dan sangat tidak baik untuk kesehatan” terangnya.

Dalam waktu yang sama warga mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa Koramil 417-04/Stl yang selalu aktif dalam mengajak warga untuk hidup sehat dan selalu ada ditengah-tengah warga dalam setiap kegiatan serta bisa memberikan motivasi dan semangat dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Danramil 417-04/Stl Kapten Inf Damrusmi mengungkapkan “Kegiatan ini untuk mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, selain itu juga, kemampuan temu cepat lapor cepat bertujuan agar kita cepat tangani perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hububungan TNI dan Rakyat," Tutupnya.

Share:

STATISTICS PENGUNJUNG

Arsip Berita

VIDEO


MEDIA ONLINE